Menurut Wakil Kepala Stasiun Kotabaru Malang, Fadjar Wahyudi, Selasa (23/7/2013), tambahan kereta itu untuk mengantisipasi permintaan penumpang yang naik secara signifikan pada arus mudik maupun arus balik lebaran nanti.
"Untuk KA Matarmaja reguler tetap akan diberangkatkan dari Malang pada pukul 16.00 WIB. Sementara untuk kereta tambahannya berangkat pada pukul 19.45 WIB," katanya.
KA Gajayana, yang reguler, akan berangkat pada pukul 15.00 WIB. Sedangkan kereta tambahannya, akan diberangkatkan pada pukul 18.00 WIB. Pemberlakuan perjalanan tambahan kereta itu, kata Fadjar, mulai 29 Juli hingga 18 Agustus 2013 mendatang.
"Itu untuk KA Matarmaja. Sedangkan untuk KA Gajayana, akan diberlakukan pada 1 hingga 18 Agustus mendatang," jelasnya.
Sementara untuk harga tiket, Fadjar mengaku jika pada momen mudik PT KAI memberlakukan tarif batas atas. Harga tiket KA Matarmaja sebesar Rp 130 ribu, dan tiket KA Gajayana mencapai Rp 600 ribu. Harga batas atas tersebut sudah diberlakukan sejak 1 Juli lalu.
"Untuk tarif Malang-Jakarta, jauh dekat sama saja. Tetapi kalau dari Jakarta-Malang, menggunakan tarif progersif dengan kisaran antara Rp 425 ribu hingga Rp 500 ribu untuk KA Gajayana," katanya.
Editor : Glori K. Wadrianto
Anda sedang membaca artikel tentang
Antisipasi Lonjakan Penumpang, Stasiun Malang Tambah Dua KA
Dengan url
https://productivitymalevirility.blogspot.com/2013/07/antisipasi-lonjakan-penumpang-stasiun.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Antisipasi Lonjakan Penumpang, Stasiun Malang Tambah Dua KA
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Antisipasi Lonjakan Penumpang, Stasiun Malang Tambah Dua KA
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar